Cabang Olahraga Taekwondo dan Atletik Harumkan Nama UNG di POMNAS 2023

Oleh: Abd. Rahman Oktaviano Moha . 30 November 2023 . 23:45:20

FOK – Silvana Lamanda dan Izrak Udjulu yang merupakan mahasiswa Universitas Negeri Gorontalo (UNG), tercatat berhasil mengharumkan nama almamater dengan memperoleh medali emas dan perunggu pada kompetisi Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS) XVIII 2023 yang digelar di Banjarbaru, belum lama ini.

Menurut informasi yang diperoleh, Silvana Lamanda yang turun pada cabang lomba Taekwondo, Kyorugi -62 Kg Putri, sukses memperoleh medali emas setelah mengalahkan pesaingnya perwakilan dari perguruan tinggi ternama. Sementara Izrak Udjulu memperoleh medali perunggu pada cabang lomba Atletik, 100 Meter Putra.

"Alhamdulillah, saya bangga sekali atas prestasi yang diraih keduanya pada kompetisi tingkat nasional kali ini. Saya harap prestasi seperti ini dapat terus berlanjut diraih oleh semua mahasiswa UNG, tidak hanya dicabang olahraga tetapi juga pada bidang pendidikan lainnya", tutur Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Mohamad Amir Arham. (okta)

Agenda

29 Februari 2024

Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia Tingkat FOK 2024

Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia Tingkat FOK 2024

27 - 28 Februari 2024

Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa)

Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa) adalah program penguatan kapasitas ormawa melalui serangkaian proses pembinaan ormawa oleh PT yang diimplementasikan dalam program pengabdian dan pemberdayaan masyarakat.