Fakultas Olahraga dan Kesehatan (FOK) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) telah melaksanakan Rapat Kerja (RAKER) tahun 2024 di Shava Beach Resort, Kabila Bone, pada Sabtu (03/02/2024). RAKER menjadi sebuah kegiatan tahunan yang memiliki peran strategis dalam mengevaluasi dan merencanakan langkah-langkah ke depan bagi FOK UNG. Dengan tema "Akselerasi Kinerja Fakultas menuju PTN-BH dan Akreditasi Internasional", acara ini memberikan fokus pada peningkatan kinerja.
Partisipasi dalam RAKER tidak hanya terbatas pada civitas FOK UNG, tetapi juga melibatkan Wakil Rektor Universitas Negeri Gorontalo. Keberadaan pemangku kepentingan ini mencerminkan pentingnya acara ini dalam konteks pengambilan keputusan strategis dan meningkatkan sinergi antara berbagai pihak terkait.
Pembukaan acara dilakukan melalui sambutan dari Wakil Rektor 3 Prof. Dr. Muhammad Amir Arham, M.E sekaligus mewakili rektor Universitas negeri Gorontalo kemudian memberikan sambutan, membuka sesi tentang Penyusunan Instruksi Kerja, Rencana Strategis. Sesi ini melibatkan partisipasi semua dosen, menunjukkan komitmen kolektif dalam merumuskan arah dan prioritas FOK UNG.
Setelah sesi pertama selesai, acara dilanjutkan dengan arahan wakil rektor bidang Akademik Dr. Abdul Hafidz Olii, S.Pi, M.Si memberikan arahan dan instruksi yang berkaitan dengan perkuliahan, pedoman akademik terbaru, dan akreditasi kepada seluruh prodi. Pertama, menekankan pentingnya menjalankan perkuliahan sesuai dengan pedoman akademik terbaru yang telah ditetapkan oleh institusi. Setiap fakultas diharapkan untuk memahami dengan baik pedoman tersebut dan mengimplementasikannya secara konsisten dalam setiap aspek kegiatan perkuliahan. Kedua, mendorong fakultas untuk aktif berpartisipasi dalam proses akreditasi agar dapat mempertahankan atau meningkatkan status akreditasi program studi yang ada. Hal ini meliputi penyusunan dokumen-dokumen yang diperlukan, kolaborasi dengan tim akreditasi, serta memastikan kualitas dan relevansi kurikulum dengan standar yang ditetapkan. Ketiga, mengingatkan setiap fakultas untuk memperhatikan aspek-aspek kualitas dalam pelaksanaan perkuliahan, seperti penggunaan metode pengajaran yang efektif, penilaian yang adil, dan pemenuhan standar pelayanan kepada mahasiswa. Dengan memperhatikan arahan ini, bahwa fakultas dapat berkontribusi secara signifikan dalam meningkatkan mutu pendidikan dan reputasi institusi di mata masyarakat serta pemangku kepentingan lainnya.
Selanjutnya dilanjutkan dengan workshop bagi setiap Program Studi di FOK UNG. Masing-masing Program Studi membahas agenda utama yang dipandu langsung oleh Dr. Arip Mulyanto dari Tim IKU Universitas, terkait Penyusunan Instruksi Kerja, Rencana Strategis, dan Pengabdian Kepada Masyarakat. Proses ini menjadi langkah konkret dalam merinci dan mengimplementasikan visi serta misi FOK UNG ke dalam tindakan nyata.
Hasil Output target dari masing-masing Program Studi menjadi bagian penting dari RAKER. Inilah waktu di mana ide, perencanaan, dan langkah konkret dari setiap Program Studi akan disajikan dan dibahas secara kolektif. Dialog dan pertukaran ide antar Program Studi akan memperkuat sinergi di antara mereka, menciptakan momentum kolaboratif yang positif.
Tujuan utama RAKER adalah mengevaluasi kinerja pelayanan akademik di berbagai aspek, termasuk pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, tata kelola keuangan, sarana dan prasarana, serta pengembangan kemahasiswaan. Evaluasi ini tidak hanya berfokus pada pengukuran pencapaian, tetapi juga sebagai panggung untuk merumuskan langkah-langkah perbaikan dan pengembangan ke depan.
Secara keseluruhan, RAKER FOK UNG tahun 2024 menjadi momentum penting bagi semua stakeholder untuk bersama-sama merancang masa depan yang lebih baik, didasarkan pada evaluasi mendalam dan pandangan bersama untuk pengembangan Fakultas Olahraga dan Kesehatan di Universitas Negeri Gorontalo. Tema "Akselerasi Kinerja Fakultas" menegaskan komitmen untuk mencapai standar tinggi dan pengakuan baik di tingkat nasional maupun internasional.
Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia Tingkat FOK 2024
Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa) adalah program penguatan kapasitas ormawa melalui serangkaian proses pembinaan ormawa oleh PT yang diimplementasikan dalam program pengabdian dan pemberdayaan masyarakat.