Siapkan Tim KDMI, FOK Adakan Seleksi Tingkat Fakultas

Oleh: Indeks S. Keku . 8 Maret 2024 . 18:28:13

GORONTALO - Pada Jumat (8/03/2024), Fakultas Olahraga dan Kesehatan (FOK) menggelar kegiatan seleksi debat Bahasa Indonesia di Ruang Sidang Aula FOK. Kegiatan ini menjadi langkah awal dalam penjaringan mahasiswa FOK untuk mengikuti Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI) yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional (PUSPRESNAS) setiap tahunnya. Turut hadir dalam kegiatan ini adalah Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan juri, yakni Apt. Dizky Ramdhani Putri Papeo, MS.Farm.

Apt. Dizky Ramdhani Putri Papeo, MS.Farm, menjelaskan pentingnya seleksi internal di tingkat perguruan tinggi sebelum memasuki kompetisi KDMI tingkat wilayah atau LLDIKTI. Seleksi ini bertujuan untuk menentukan dua debater terbaik yang akan mewakili kampus dalam ajang KDMI. Proses seleksi yang ketat di tingkat internal ini menjadi landasan penting dalam menyiapkan tim debat yang berkualitas untuk menghadapi kompetisi yang lebih besar di tingkat nasional.

Lebih lanjut, Apt. Dizky juga menyampaikan harapannya agar pada tahun ini, FOK dapat berhasil lolos ke tingkat nasional dan bahkan menjadi juara. Keyakinan ini menjadi motivasi bagi mahasiswa FOK untuk memberikan yang terbaik dalam seleksi debat ini serta dalam persiapan menghadapi kompetisi selanjutnya.

Dalam mekanisme penilaian debat, Apt. Dizky menjelaskan bahwa digunakanlah sistem British Parliamentary atau Sistem Parlemen Inggris. Dalam satu pertandingan, terdapat empat tim yang berdebat, dan penilaian dilakukan berdasarkan kriteria individu mahasiswa, meliputi substansi, gaya penyampaian, dan strategi penyampaian. Hal ini menunjukkan bahwa tidak hanya kecakapan dalam berargumen yang dinilai, tetapi juga kemampuan dalam menyampaikan pendapat secara efektif dan persuasif.

Agenda

29 Februari 2024

Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia Tingkat FOK 2024

Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia Tingkat FOK 2024

27 - 28 Februari 2024

Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa)

Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa) adalah program penguatan kapasitas ormawa melalui serangkaian proses pembinaan ormawa oleh PT yang diimplementasikan dalam program pengabdian dan pemberdayaan masyarakat.