Transformasi Kesehatan Masyarakat Menuju Indonesia Emas 2045: Partisipasi FOK UNG dalam Forum IAKMI dan Rakernas AIPTKMI

Oleh: Indeks S. Keku . 10 November 2024 . 14:53:18

Pimpinan Jurusan Kesehatan Masyarakat Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Dr. Sylva Flora Ninta Tarigan, SH., M.Kes., dan Tri Septian Maksum, S.KM., M.Kes., menghadiri Forum Ilmiah Tahunan ke-X Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia (IAKMI) serta Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-XV Asosiasi Institusi Pendidikan Tinggi Kesehatan Masyarakat Indonesia (AIPTKMI). Acara ini mengusung tema "Era Baru Kepemimpinan Nasional Kesehatan Masyarakat sebagai Arus Utama Pembangunan Menuju Indonesia Emas dan Transformasi Pendidikan Profesi dan Kesehatan Masyarakat dalam Mendukung Indonesia Emas 2045". (Samarinda, 7-11 November 2024). 

Forum ini menjadi wadah strategis bagi para akademisi, praktisi, dan pemangku kebijakan di bidang kesehatan masyarakat untuk berdiskusi dan berbagi pengetahuan. Dr. Sylva Flora Ninta Tarigan mengungkapkan pentingnya forum seperti ini untuk menyinergikan berbagai ide dan program guna menghadapi tantangan kesehatan masyarakat di masa depan. "Dengan adanya forum ini, kita dapat saling belajar dan berkolaborasi dalam menciptakan kebijakan serta inovasi yang mendukung pencapaian Indonesia Emas 2045," ujarnya.

Sementara itu, Tri Septian Maksum, S.KM., M.Kes., menekankan bahwa transformasi pendidikan profesi kesehatan masyarakat harus sejalan dengan perkembangan era dan tuntutan global. "Peran pendidikan tinggi sangat vital dalam menghasilkan tenaga kesehatan yang kompeten dan mampu beradaptasi dengan perubahan. Forum ini menjadi momentum untuk merancang strategi yang lebih efektif dalam pendidikan dan pelayanan kesehatan masyarakat," jelasnya.

Partisipasi Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo dalam forum tersebut menunjukkan komitmen institusi dalam mendukung kebijakan nasional dan pengembangan sumber daya manusia di bidang kesehatan. Kehadiran para pimpinan jurusan ini diharapkan dapat membawa dampak positif bagi perkembangan kurikulum dan peningkatan kualitas pendidikan kesehatan masyarakat di UNG serta kontribusi yang lebih besar dalam pembangunan kesehatan nasional.

Agenda

29 Februari 2024

Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia Tingkat FOK 2024

Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia Tingkat FOK 2024

27 - 28 Februari 2024

Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa)

Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa) adalah program penguatan kapasitas ormawa melalui serangkaian proses pembinaan ormawa oleh PT yang diimplementasikan dalam program pengabdian dan pemberdayaan masyarakat.